-->

Mengenal Unlock Bootloader (UBL) Smartphone Android beserta Manfaat dan Resikonya!

- January 01, 2020

Unlock Bootloader (UBL) merupakan salah satu istilah yang sering didengar oleh pengguna smartphone android, terutama bagi yang hobi mengoprek smartphone tertentu untuk mendapatkan akses lebih terhadap si smartphone itu sendiri.

Apa itu Bootloader?

Bootloader adalah sebuah program yang berfungsi mengarahkan kernel untuk memuat OS ketika smartphone android dalam proses booting.

Bootloader setiap smartphone android berbeda-beda menyesuaikan hardware yang digunakan. Oleh karena itu setiap smarthone android memiliki pengembangan custom ROM yang berbeda-beda karena hardware yang digunakan juga berbeda-beda.

Menurut kondisinya, bootloader dalam smartphone android dapat dibagi menjadi 2 yaitu locked bootloader dan unlocked bootloader.

Locked Bootloader 


Locked bootloader adalah kondisi dimana bootloader masih dalam keadaan terkunci yang menyebabkan akses terhadap smartphone menjadi terbatas. Jika kalian membeli smartphone android yang ada dipasaran saat ini, kebanyakan bootloadernya dalam kondisi locked bootloader.

Bukannya android merupakan system operasi terbuka? Lantas mengapa bootloadernya dikunci?

Hal ini terjadi karena pihak vendor ingin para penggunanya tetap memakai versi OS android yang telah mereka rancang untuk perangkat-perangkatnya. Dalam kondisi locked bootloader, akses kita terhadap smartphone sangat terbatas, sehingga untuk melakukan flashing kernel, custom rom, dan custom recovery kita harus melakukan unlock bootloader terlebih dahulu.

Unlocked Bootloader


Unlocked bootloader adalah kondisi dimana bootloader sudah dalam keadaan terbuka sehingga akses pengguna terhadap smartphone android menjadi tidak terbatas. Kita bisa bebas flashing custom rom, custom kernel, memasang tweak, custom recovery, dll.

Perlukah Unlock Bootloader (UBL)?

Apakah perlu? Jawabannya sesuaikan dengan kebutuhan.

Jika kalian menginginkan akses lebih terhadap smartphone android seperti root, flashing custom rom, flashing kernel, flashing custom recovery, dll maka wajib melakukan UBL. Namun jika kalian merupakan pengguna biasa yang tidak mau ribet maka UBL tidak wajib dilakukan.

UBL memiliki beberapa resiko dan manfaat, mari kita simak di bawah ini!

Manfaat Unlock Bootloader (UBL)

  • Dapat menginstall custom recovery (CWM, TWRP, CTR)
  • Bebas gonta-ganti custom ROM
  • Dapat melakukan fashing kernel
  • Bebas untuk melakukan root
  • Dapat melakukan overclock CPU
  • Dapat melakukan tweaking 
  • Menambah pengalaman dan pengetahuan tentang smartphone android

Resiko Unlock Bootloader (UBL)

  • Garansi hilang/hangus
  • Keamanan  menjadi berkurang
  • Bootloop
  • Hard brick
  • Mati total

Sekian artikel ini, semoga bisa membantu dan terimakasih. Salam!


EmoticonEmoticon

This Newest Prev Post
 

Start typing and press Enter to search